SNSD - GIRLS' GENERATION telah mengeluarkan cuplikan PV terbaru mereka, "Time Machine" di halaman Facebook mereka.
Grup wanita beranggotakan sembilan orang yang berasal dari Korea Selatan ini terkenal karena koreografi tarian mereka, namun tak terdapat banyak tarian di cuplikan PV tersebut, yang merupakan kali pertama untuk rilisan Jepang mereka. Konsep di balik pembuatan video ini adalah pendekatannya, agar para penggemar mendengarkan gadis-gadis itu, sementara PV itu menceritakan hal yang berbeda tentang mereka semua.
Lagu tersebut juga baru-baru ini digunakan dalam iklan "e-ma Nodo Ame", sementara lagunya sendiri telah dirilis dalam album Jepang pertama grup tersebut, "GIRLS' GENERATION"~The Boys~", yang kini telah dirilis ulang dalam bentuk repackage.
"Re:package Album 'GIRLS' GENERATION' ~The Boys~"
Tanggal Rilis: 28 Desember 2011
[First Press Limited Edition]
Harga: 4.390 Yen (tax in)
UPCH-29077
[Time Limited Edition]
Harga: 4.390 Yen (tax in)
UPCH-29078
[Regular Edition]
Harga: 3.000 Yen (tax in)
UPCH-20269
No comments:
Post a Comment